Progres Belajar
APERSEPSI
Perintah Drop

sebelumnya kita juga sudah mempelajari tentang perintah DROP. Perintah DROP dapat digunakan untuk menghapus kolom/field, tabel, dan database. Berikut adalah format kueri untuk penggunaan perintah DROP.

Menghapus database

Format kueri untuk menghapus database adalah sebagai berikut.

DROP DATABASE nama_database;

Fungsi statement DROP DATABASE adalah untuk menghapus database. Semua record, tabel, dan objek dalam database akan ikut hilang bersama database yang dihapus.

Menghapus tabel

Format kueri untuk menghapus tabel adalah sebagai berikut.

DROP TABLE nama_tabel1, nama_tabel2, ...;

Dari format kueri DROP TABLE, kita dapat melihat bahwa satu kueri dapat menghapus beberapa tabel sekaligus. Untuk menghapus satu buah tabel, maka format kuerinya adalah sebagai berikut.

DROP TABLE nama_tabel;
Menghapus kolom/field pada tabel

Format kueri untuk menghapus kolom pada tabel adalah sebagai berikut.

ALTER TABLE nama_tabel
DROP nama_kolom;

Perhatikan contoh penerapan perintah DROP di bawah ini!

Contoh Perintah Drop

Kita memiliki sebuah database yang bernama sekolah yang di dalamnya terdapat tabel dengan nama tbl_guru sebagai berikut.

nip nama_guru nomor_hp bidang_studi
0260432002 Arka 0812349900 Matematika
0480432066 Gito 0812345234 Bahasa inggris
0770435006 Laili 0812656532 Bahasa indonesia

Untuk menghapus kolom bidang_studi pada tabel tbl_guru, perintah yang digunakan adalah sebagai berikut.


          

Hasilnya adalah:

nip nama_guru nomor_hp
0260432002 Arka 0812349900
0480432066 Gito 0812345234
0770435006 Laili 0812656532

Untuk menghapus tabel dengan nama tbl_guru, perintah yang digunakan adalah sebagai berikut.


          

Untuk menghapus database bernama sekolah, perintah yang digunakan adalah sebagai berikut.


          

Silahkan kerjakan latihan di bawah ini untuk menguji pemahamanmu!

Latihan Perintah Drop

Tabel telah tersedia dengan nama tbl_karyawan sebagai berikut.

id_karyawan nama alamat email
1 Adam Pramudita Sungai Miai Adam@gmail.com
2 Ade Indriani Alalak Tengah Adein@gmail.com
3 Bella Kuin Utara Bella12@gmail.com
Soal 1 :

Buatlah kueri menggunakan perintah alter dan drop untuk menghapus kolom email pada tabel tbl_karyawan!

Instruksi
Ketikan jawaban pada kotak yang disediakan di bawah ini.
Kueri

id_karyawan nama alamat
1 Adam Pramudita Sungai Miai
2 Ade Indriani Alalak Tengah
3 Bella Kuin Utara

Kamu menjawab soal dengan benar!